Rabu, 30 April 2008

ANGKET SEDERHANA

LIMA KARAKTER GURU TERBAIK :

* RAMAH

Sebagai guru yang menginginkan terciptanya suasana kelas nyaman akan kegiatan proses belajar mengajar yang harmonis bersama para murid di kelas, sudah saatnya para guru mempunyai “ keramahan “ dengan itu, pasti akan terciptanya kegiatan belajar dan mengajar yang harmonis antara guru dan murid di sekolah.

* HUMORIS

Humoris bukan hanya harus dimiliki oleh para pelawak tetapi seorang guru juga perlu mempunyai karakter seperti ini, sebab dengan karakter ini siswa akan merasakan betapa “ senag ” nya mengikuti mata pelajaran yang sedang berlangsung, ini juga bias membuat motivasi para murid untuk lebih giat lagi belajar.

* BIJAKSANA

Karakter ini memang jarang di miliki oleh seorang guru dalam mengajar di sekolah, padahal karakter seperti ini akan membantu para guru mengetahui seberapa besar perhatian para murid dalam mengikuti pelajaran di sekolah. Dengan karakter ini juga para guru akan memberikan pelajaran yang berharga di dalam kehidupan sehari – hari dengan menanamkan kebijaksanan kepada murid.

* BERPENAMPILAN MENARIK

Ini salah satu cara untuk membuat para murid menjadi nyaman dengan melihat sang guru berpenampilan menarik karma itu guru harus memperhatikan penampilannya agar tidak membuat para murid jenuh melihatnya.

* GAUL

Dalam proses belajar dan mengajar guru juga harus gaul tentang segala macam yang berhubungan dengan pendidikan saat ini yang sedang terjadi di Indonesia, karan ini akan membuat para murid menjadi tambah berpengalaman dan mengetaui akan sesuatu yang terbaru dari gurunya.

LIMA KARAKTER GURU TERBURUK :

* EGOIS

Karakter ini sngat sering di jumpai dikalangan para guru, terlalu mementingkan urusan pribadi dibandibngkan kewajibannya di sekolah akan membuat para murid akan meremehkan seorang guru dengan cara ia mengajar di sekolah.

* AROGAN

Seorang pendidik tidak layak sebagai guru “ Pahlawan Tanpa Tanda Jasa “ apabila mempunyai karakter seperti ini karna dimanapaun ia mengajar akan membuat para murid merasa bosan akan cara ia mengajar disekolah.

* PELIT NILAI

Bagi para murid nilai itu segalanya, karna itu bagaimana bias para murid bias meraih prestasi yang terbaik apabila gurunya mempunyai karakter seperti ini. Wahai guru – guru yang masih menganut system “ Pelit Nilai “ segeralah hilangkan karna akan membawa kemadorotan dan kebencian yang amat teramat mendalam oleh para murid – murid.

* PENDIAM

Jangan coba – coba bagi para calon guru mempunyai karakter seperti ini sebab akan menimbulkan kedongkolan para murid untuk mendoakan agar guru yang seperti ini mendapat hidayah agar menjadi seorang guru yang mempunyai keberanian untuk berbicara di depan kelas dengan para murid yang sedang memperhatikan ia yang berdiam seribu bahasa.

* GALAK

Ini yang amat menyeramkan dalam kegiatan proses belajar mengajar, segala cara akan di lakukan oleh para murid agar tidak mengikuti pelajaran dengan guru yang mempunyai karakter seperti ini, kebohongan akan menjadi modal utama untuk melakukan penghindaran untuk mengikuti pembelajaran di sekolah.

Tidak ada komentar: